Liga 3 Zona Papua : Persemi Mimika Kalahkan  Persipuja 3 - 1

- Jumat, 13 Juli 2018 | 11:06 WIB
PERSIMI MIMIKA - FOTO Sherlyna Morin
PERSIMI MIMIKA - FOTO Sherlyna Morin

JAYAPURA (LINTAS  PAPUA) - Persemi Mimika meraih poin penuh saat menghadapi Persipuja Puncak Jaya pada pertandingan Kompetisi Liga 3 Zona Papua yang berlangsung di Lapangan Tunas Muda Hamadi, Kamis, (12/07/2018) kemarin.

Persemi berhasil meraih poin penuh setelah mengalahkan Persipuja dengan skor 3-1. Persemi Mimika dalam pertandingan tersebut bermain dengan tampilan  menyerang sejak menit awal. Persemi Mimika lebih dulu unggul 1-0 melalui gol Riky Ricardo Cawor pada menit ke 41 babak pertama, keunggulan 1-0 ini bertahan hingga babak pertama usai.

Masuk babak kedua Persipuja yang inginkan menyamakan kedudukan berusaha untuk menyamakan kedudukan, tetapi karena ketatnya pertahanan dari anak-anak Mimika sehingga pelunang-peluang emas dari pemain Persipuja selalu saja di gagalkan.

Permainan kedua tim memang sangat ketat karena saling menyerang ke pertahanan masing-masing, anak asuh Eduard Ivakdalam ini menambah keunggulan menjadi 2-0 lagi-lagi melalui kaki Riky Ricardo Cawor pada menit ke-80.

Berselang dua menit kemudian Persipura berhasil membalas gol melalui kaki Ronal B. Asamsum tepat menit ke- 82, gol ini sempat menambah semangat dari anak-anak Persipuja untuk terus tampil menekan agar bisa menyamakan kedudukan. Persipuja yang sudah berusaha untuk memperkecil ketertinggalan 2-1 ini terus bermain menyerang namun, Persimi berhasil menambah keunggulan di menit ke-86 melalui gol Yakob Sayuri dan memperbesar keunggulan menjadi 3-1 hingga laga usai, kemenangan milik Persemi Mimika.

-
Pelatih Persemi Mimika,  Eduard Ivakdalam. (Geis Muguri/Koran Harian Pagi Papua))

Pelatih Persemi Mimika,  Eduard Ivakdalam mengatakan, saya kira kita sudah kita pertandingan dan hari ini kita bisa mencapai hasil maksimal, karena kita sudah canangkan bahwa setiap pertandingan itu merupakan final bagi kita dan wajib menangkan pertandingan untuk mengumpulkan poin sebanyak mungkin.

“Kalau anak-anak mampu, kita harus kumpulkan poin sebanyak mungkin dan ada banyak peluang yang tidak tercipta menjadi gol, kita nanti akan evaluasi itu nanti dan kita akan evaluasi juga kenapa sampai bisa menjadi gol. Karena disini saya tidak melihat kemenangan kita mau cetak berapa, tapi saya evaluasi kita punya kekurangan karena kekurangan yang nanti akan dievaluasi,” ujar Eduard Ivakdalam kepada awak media, Kamis, (12/07/2018) kemarin.

Evaluasi ini harus di lakukan sehingga di pertandingan keempat kita boleh lagi kebobolan, karena memang dari kemarin kita sudah coba untuk musim ini jangan sampai kita zona Papua kitav kebobolan, tetapi tadi sudah terjadi satu gol, tidak apa-apa dan itu wajib kita evaluasi dan kita akan berusaha untuk tidak boleh kebobolan lagi, kita akan evaluasi agar kedepan kita lebih baik lagi.

“Puji syukur tadi anak-anak bisa menjalankan instruksi dengan baik, mereka bisa bermain dari awal sampai akhir mau bermain figth dengan pemain-pemain yang punya karakter keras, tapi anak-anak tidak bermain takut, tapi karena ketenangan pemain sehingga kita bisa dapat hasil yang maksimal, selain itu anak-anak juga selalu meminta kepada Tuhan untuk berkat dengan hasil hari ini dan Tuhan bisa jawab itu,” ungkapnya.

Sementara itu untuk hasil pertandingan lainnya di Lapangan Argapura, Persimi Sarmi berhasil menang 2-1 dari Nafri FC. Untuk pertandingan di Stadion Mandala Jayapura, Persitoli Tolikra menang 1-0 atas Sarmi FC.

 

Sementara itu, LIGA 3 Papua Barat 2018 Resmi Bergulir,  Kompetisi #liga3indonesia2018 zona Papua Barat resmi dibuka oleh Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan di Stadion Wombik KM. 16 Kota Sorong, Sabtu (07/7/2018).

LIGA 3 Papua Barat yang memperebutkan Piala Gubernur Papua Barat ini diikuti 9 tim yaitu Persikos, Persiss, Persisos, Somari FC, Putera Raja Ampat FC, Persitebin, Papua Brothers FC dan Maa’Tafa FC.

Sebelumnya, Persiker Keerom mengawali laga di kompetisi#liga3indonesia2018 zona Papua grup A dengan memetik poin penuh setelah tim besutan pelatih John K dan Alfius Youwe ini menundukkan Persindug Nduga dengan skor 4-2 di Stadion Mandala Jayapura, Selasa (03/7/2018).
__
Berikut hasil pertandingan lainnya :

Senin, 02 Juli 2018

Grup A : Nafri FC (3-0) Persidafon Dafonsoro
Grup B : Persemar (0-3) Persemi Mimika
Grup C : Harapan Putra (1-1) Sarmi FC
_
Selasa, 03 Juli 2018

Grup A : Persiker Keerom (4-2) Persindug Nduga
Grup B : Nabire Putra (0-1) Persimer Merauke
Grup C : Persewar Waropen (3-2) Persiyamo
__
#InfoLiga3 #Liga3Match(Geis Muguri / KORAN HARIAN PAGI PAPUA)

Editor: ADMIN WEB

Terkini

Pengamat Puji Sentuhan Non Teknis Erick Thohir

Kamis, 18 Mei 2023 | 17:17 WIB
X