BALI (LINTAS PAPUA) - Di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Presiden dan Ibu Iriana disambut oleh Gubernur Bali I Wayan Koster beserta istri, Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Sonny Aprianto, Kapolda Bali Irjen Pol. Putu Jayan Danu Putra beserta istri, serta Danlanud I Gusti Ngurah Rai Kolonel Pnb. Putu Sucahyadi beserta istri, pada Senin, 13 Maret 2023 10:17 WIB
Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana Joko Widodo melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Bali pada Senin, 13 Maret 2023. Presiden dan Ibu Iriana tiba di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Kabupaten Badung, sekitar pukul 10.15 WITA.
Di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Presiden dan Ibu Iriana disambut oleh Gubernur Bali I Wayan Koster beserta istri, Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Sonny Aprianto, Kapolda Bali Irjen Pol. Putu Jayan Danu Putra beserta istri, serta Danlanud I Gusti Ngurah Rai Kolonel Pnb. Putu Sucahyadi beserta istri.
Dari bandara tersebut, Presiden akan menuju Pura Agung Besakih di Kabupaten Karangasem untuk meninjau sekaligus meresmikan fasilitas kawasan suci Pura Agung Besakih.
Pada siang harinya, Kepala Negara akan menuju Kota Denpasar untuk meninjau Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Kesiman Kertalangu. Presiden juga diagendakan untuk meresmikan infrastruktur tersebut.
Sebelumnya, Presiden dan Ibu Iriana bertolak dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta dengan menggunakan pesawat kepresidenan Indonesia -1 sekitar pukul 07.30 WIB.
Turut mendampingi Presiden dan Ibu Iriana dalam penerbangan menuju Provinsi Bali yaitu Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Sekretaris Militer Presiden Laksda TNI Hersan, Komandan Paspampres Mayjen TNI Rafael Granada Baay, dan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.***
Artikel Terkait
Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Saksikan Seri Perdana F1H2O di Danau Toba
Presiden Jokowi Tiba di Pelabuhan Muliaraja Napitupulu Jelang Balapan F1H2O
Presiden Jokowi Resmikan Jalan Tol Semarang-Demak Seksi 2 Sayung-Demak
Sampaikan Turut Berdukacita, Presiden Jokowi Kunjungi Korban Kebakaran Terminal BBM Pertamina Plumpang
Presiden Jokowi Tekankan Peran Pemda dan BPBD Pahami Potensi Bencana Daerahnya
Presiden Jokowi Dorong Penggunaan Dana Bersama Bencana secara Tepat
Presiden Jokowi Tegaskan Jajaran ASN Hindari Sifat Hedonisme
Jefri Henry Pouw Imbau Warga Sambut Kedatangan Presiden Jokowi
Presiden Jokowi Akan ke Kabupaten Jayapura, Sekda Hana Tinjau Dua Lokasi
Pemkab Jayapura Siap Menyambut Kedatangan Presiden Jokowi
Bupati Triwarno Serahkan Bantuan Bibit Jagung Varietas Unggul
Canangkan Penanaman Jagung di Kampung Hamonggrang, Ini Kata Bupati Triwarno
Tujuh Wilayah Kerja BPJS Kesehatan Cabang Jayapura Terima Penghargaan UHC 2023
Giorgio, Sarah dan Antthoni, Tiga Pelajar Asal SMAN 1 Manokwari Siap Belajar di Amerika Lewat Program SEALYP
Bukti Pentingnya Program JKN Papua Mencapai UHC di Maret 2023
Pj Bupati Mappi, Michael Gomar Resmikan Taman Mappi Bangkit dan Launching Internet Gratis Bagi Masyarakat
Fakultas Teknik UNCEN Bersama Wakapolda Papua Kolaborasi Penyusunan Kurikulum KKNI dan MBKM
Dekan Fatek Uncen, Johni Numberi Pastikan Program Kampus Merdeka Tingkatkan Kompetensi Lulusan Terbaik
Ratusan Pedagang Mama Papua di Pasar Youtefa, Merasa di PHP
Normalisasi Hubungan Arab Saudi-Iran Dapat Sambutan Baik Indonesia