MERAUKE (LINTAS PAPUA) - Wakil Bupati Mappi, Jaya Ibnu Su'ud mengungkapkan bahwa situasi Kabtibmas di daerahnya cukuplah kondusif. Hanya saja kata jika ada hal-hal berbau kriminal yang terjadi di daerah itu menurutnya itu adalah hal yang harus diselesaikan bersama.
"Kita berharap koordinasi antara Pemda dan pihak kepolisian harus lebih intens lagi untuk mengatasi penyebab terjadinya tindak kriminal di Mappi" katanya saat ditemui wartawan di Bandara Mopah Merauke, Kamis (24/03).
Dia mengungkapkan, hal yang menjadi penyebab maraknya tindak kriminal di Kabupaten Mappi adalah Minuman Keras (Miras) baik itu pabrikan ataupun lokal.
"Penyebabnya mungkin sama dengan daerah lainnya, yaitu miras. Karena itu sekarang kami sedang menggalakan untuk membasmi pembuatan dan penyebaran, baik itu yang bermerk ataupun yang lokal" ucapnya.
Ditambahkannya, karena adanya miras yang menyebabkan pengonsumsinya ini mabuk sehingga terjadi perkelahian bahkan pembacokan.
"Itu yang sedang kita coba jalan tengahnya agar miras ini bisa dikurangi atau dihentikan penyebarannya sehingga dapat mewujudkan Mappi yang aman dan damai" pungkasnya. (*/lintaspapua.com)