MAPPI (LINTAS PAPUA) - Penjabat Bupati Mappi, Michael Rooney Gomar, S.STP,M.Si meninjau Kantor Komisi Pemilihan Umum Daereah (KPUD) Kabupaten Mappi, Provinsi Papua Selatan, yang terletak di Jalan Kalimantan, Distrik Obaa, Selasa (10/1/2023).
Jelang pelaksanaan tahapan Pemilu PJ Bupati didampingi Sekda Kabupaten Mappi, Ferdinand Kainakaimu memantau langsung kondisi gedung KPUD usai dilakukan renovasi.
Dalam kunjungannya tersebut PJ Bupati mengecek secara langsung mulai dari kondisi fisik bangunan hingga ruangan di kantor tersebut.
Dalam kunjungan tersebut PJ Bupati memastikan kondisi gedung KPUD sudah siap difungsikan dalam waktu dekat, mengingat sejumlah tahapan pemilu akan dimulai tahun ini.

“Tadi saya sudah mengecek kondisi gedung. Semua sudah rampung dikerjakan dan sudah siap untuk difungsikan. Semoga dengan ada gedung yang baru ini bisa membantu komisioner dan staf KPUD dalam melaksanakan aktifitas,” ujar Penjabat Bupati Mappi, Michael Rooney Gomar, S.STP,M.Si.
PJ Bupati menerangkan, dengan difungsikannya gedung tersebut, sehingga segala aktivitas di kantor KPUD dapat berjalan dengan lancar.
Dalam kunjungan tersebut PJ Bupati disambut oleh ketua KPUD Kabupaten Mappi. (***MPI/Mappi)

Artikel Terkait
Asik, Pertama Kali Kunker Danyon D Pelopor Brimob ke Mappi Disambut Tarian Adat
Anggota Dewan di Merauke, Mappi, Boven Digul dan Asmat Diminta Dukung Pemekaran Provinsi Papua Selatan
Miras Jadi Pemicu Rawan Kejahatan di Mappi
Hingga Saat Ini, Aktivitas Pemerintahan di Mappi Dijalankan dari Rumah
DPR Papua Bentuk 2 Pansus Sikapi Kasus Mutilasi Mimika dan Kasus Penganiayaan di Mappi
Komisi Informasi Papua Peringati Hari Hak untuk Tahu Sedunia di Kabupaten Mappi
Pemerintah Kabupaten Mappi Sampaikan Selamat Merayakan Natal 25 Desember 2022
Selain Natal Bersama, Pemkab Mappi Sambut Kunjungan Pj. Gubernur Papua Selatan
Pemkab Mappi Bersama TNI/Polri dan Masyarakat Tatap Muka Dengan Pj. Gubernur Papua Selatan
Inilah Kaleidoskop Pj. Bupati Mappi, Michael Rooney Gomar Sepanjang Tahun 2022