WAMENA (LINTAS PAPUA) - Dalam rangka percepatan pembangunan, Pemerintah Provinsi Papua Pegunungan saat ini sedang berskonsultasi dan koordinasi dengan Pemerintah Pusat untuk anggaran pembangunan di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
Penjabat Gubernur Provinsi Papua Pegunungan, Nikolaus Kondomo,SH.,MH memimpin langsung konsultasi dan koordinasi tersebut. “Saat ini kami berada di Jakarta untuk konsultasi RKA Provinsi Papua Pegunungan. Kita harapkan pemerintah pusat dapat segera merealisaskan anggaran untuk pelayanan kepada masyarakat,”ungkap Gubernur Kondomo, Kamis (26/1/2023).

Menurut Gubernur, Pemerintah Pusat tahun ini, 2023 mengalokasikan anggaran pembangunan untuk Provinsi Papua Pegunungan kurang lebih Rp1,8 trilliun. Anggaran tersebut nantinya digunakan untuk belanja publik.

“Pemerintah pusat memberikan alokasi dana untuk Papua Pegunungan kurang lebih Rp1,8 triliun. Makanya untuk realisasi anggarannya, kita sedang konsultasi dan berkoordinasi terkait RKA,”jelasnya.
Gubernur Kondomo mengatakan saat ini seluruh Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD) yang sudah terbentuk baik dinas maupun badan telah diinstruksikan dalam waktu segera menyelesaikan RKA.

“Untuk penggunaan anggaran tahun ini maka kita instruksikan seluruh dinas dan badan yang sudah terbentuk untuk menyusun program kerja dan Menyusun RKA sesua dengan kebutuhan pelayanan kepada masyarakat,”ujarnya.
Artikel Terkait
Siap Gandeng Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura, PT. Pegadaian Sentani Sosialisasi Manfaat Program Pegadaian
Perang 11 Bulan di Ukraina Telah Mengganggu Pendidikan Bagi Lima Juta Anak
Masyarakat Adat Moy dan Tanah Merah Gelar Demo di Kantor Bupati Jayapura, Ini Tuntutannya