JAYAPURA (LINTAS PAPUA) - Ketia Panitia HUT Sumpah Pemuda DPD KNPi Papua, Michael Yarisetouw, S.Si., mengatakan, bahwa kepanitiaa yang sudah terbentuk akan siap melaksanakan berbagai kegiatan lomba menjelang pelaksanaan Sumpah Pemuda di Kabupaten Jayapura, khusus di wilayah Pesisir Tanah Merah.
"Jadi ini semarak pembukaan Kegiatan semuanya dimulai dari tanggal 28 Oktober 2022, dengan berbagai aneka lomba yang siap di gelar yakni lomba lemon nipis, lomba suling tambur dan turnament sepakbola," ujar Michael Yarisetow, yang didampingi Sekretaris Panitia HUT Sumpah Pemuda, Paskalis Boma, S. Kel., di Jayapura, Senin, 24 Oktober 2022.
Baca Juga: Inilah Twibbon Hari Sumpah Pemuda 2022 Oleh DPD KNPI Papua, Pasang dan Meriahkan Media Sosial
Dikatakan, tujuan membawa kegiatan ini ke kampung, untuk menunjukkan bahwa Pemuda sekarang tidak boleh sok elitis, tapi harus turun berbaur dengan masyarakat.
"Bersatu Bersama Rakyat untuk Bangun Bangsa. Sesuai dengan slogan KNPI saat ini "KNPI Untuk Rakyat"," ucap Michael Yarisetouw.

"Ada beberapa mata lomba yang kami laksanakan, Bola Kaki-sebagai olahraga Favorit masyarakat Papua serta ada Suling Tambur dan Lemon Lipis sebagai khas budaya masyarakat dengan tujuan melestarikan Budaya Asli masyarakat Papua di kalangan Pemuda,' tutur Michael, menjelakan apa yang akan dipertandingkan.
Baca Juga: Ketua KNPI Papua, Benyamin Gurik Resmi Melantik Ebson Sembai Pimpin KNPI Kep. Yapen
Dalam kesempatan tersebut, Pria asal Depapre, Tanah Merah ini juga mengajak semua pemuda - pemudia di wilayah pesisir Tanah Merah, Kabupaten Jayapura untuk ikut ambil bagian daftar dan ikut bersama dalam semua perlombaan.***
Artikel Terkait
LSM LIRA Provinsi Papua Berikan Apresiasi Pelantikan Pj Bupati Kepulauan Yapen dan Tolikara
Inilah Pengawasan Pemilu Kontekstual Pertama di Papua
Sosialisasi Partisipatif, Bawaslu Provinsi Papua Launching Para-Para Bawaslu di Tapal Batas Biak - Supiori
Samuel Tabuni Jajaki Kerjasama International University of Papua dengan Ariel University of Israel
SSB Timika Putra Menjadi Lawan Ketiga Papua Football Academy Binaan Freeport Indonesia
Kontingen Peserta KMAN VI Asal Tanah Luwu Disambut KKSS dan KKLR Papua
Kasus Gagal Ginjal Akut atau GGAPA Meningkat, Komisi Informasi Papua Minta SE Kemenkes Disosialisasikan
Soroti Porsi Belanja Pendidikan di Tanah Papua, Filep Wamafma : Prioritaskan Hak OAP
Antusias Praja IPDN Provinsi Papua mengikuti Sosialisasi Program JKN
Inilah Twibbon Hari Sumpah Pemuda 2022 Oleh DPD KNPI Papua, Pasang dan Meriahkan Media Sosial